Sebelum saya membahas lebih lanjut tentang etika profesi bidang IT khususnya IT Worker, perlu kita ketahui terlebih dahulu definisi dari kata etika dan profesi. Kata etika itu berasal dari bahasa yunani yaitu ethikos yang berarti timbul dari kebiasaan. Terdapat beberapa pendapat mengenai arti dari kata etika namun dapat disimpulkan bahwa etika merupakan suatu aturan atau norma yang menilai pola tingkah laku manusia apakah baik atau buruk di suatu lingkungan masyarakat. Sedangkan profesi adalah suatu jenis pekerjaan yang dilakukan seseorang yang memiliki keterampilan dan pengetahuan khusus untuk mengerjakan pekerjaan yang ia lakukan contohnya dokter.
Profesionalisme pada bidang profesi yang dilakukan oleh setiap pekerja sangat dibutuhkan termasuk pada bidang teknologi informasi. Secara umum ciri-ciri profesionalisme pada bidang teknologi informasi ( TI ) adalah :
- Memiliki kemampuan dan ketrampilan dalam bidang pekerjaan IT.
- Memiliki wawasan yang luas.
- Memiiliki kemampuan dalam analisa dan tanggap terhadap masalah yang terjadi.
- Mampu berkerjasama dan dapat menjalin hubungan baik dengan rekan-rekan kerja
- Dapat menjaga kerahasian dari sebuah data dan informasi
- Dapat menjunjung tinggi kode etik dan displin etika.
Dari kedua kata tersebut dapat disimpulkan bahwa etika profesi itu adalah norma atau aturan-aturan yang harus dipenuhi oleh seseorang atau sekelompok orang yang disebut sebagai kalangan professional. Etika profesi pada bidang IT di Indonesia belum dibuat secara tertulis tetapi IEEE telah menerapkan etika untuk profesi bidang IT. Etika profesi seorang IT worker yang dibuat oleh IEEE yaitu diantaranya mampu menjalankan peraturan-peraturan yang telah disepakati dengan pihak perusahaan seperti menjaga rahasia system dari sebuah perusahaan, memiliki komitmen serta bertanggung jawab yang tinggi dengan apa yang ia kerjakan khususnya yang berkaitan dengan IT suatu perusahaan, tidak mencari keuntungan sendiri dengan merugikan perusahaan maupoun orang lain, memperlakukan dengan adil semua orang dan masih banyak lagi.
Kesimpulan
Etika profesi merupakan bagian dari etika sosial yang menyangkut bagaimana mereka harus menjalankan profesinya secara professional agar diterima oleh masyarakat luas. Dengan etika profesi diharapkan kaum professional dapat mempertanggungjawabkan setiap tugas yang ia lakukan. Sebagai manusia biasa mungkin terkadang banyak hal yang menarik perhatian kita cara untuk sukses bahkan bidang IT pun sangat berpotensi tetapi apakah kita harus menghalalkan segala cara dan melupakan etika dalam berprofesi itu sendiri demi meraih sebuah kesuksesan? Jawabannya hanya kita dapatkan dengan cara bertanya kepada hati kita masing-masing.
Sumber :
http://adnansabisi.blogspot.com/2011/02/etika-seorang-it.html
http://ribhy.ini-aja.com/ep-tsi-2011/etika-dan-profesionalisme-it/
http://www.scribd.com/doc/62897941/ETIKA-PROFESI
http://venskasahetapy.wordpress.com/2010/02/27/etika-profesionalisme-dalam-bidang-it/
No comments:
Post a Comment